01 Mar/2021

6 Rekomendasi Film Perang Yang Bikin Kamu Tahan Nafas Saat Nonton

Apa hal yang paling banyak kamu lakukan selama masa di rumah saja seperti pandemi ini? Kelihatannya dari riset yang beredar, kebanyakan manusia menghabiskan waktu untuk menonton di rumah. Tentu saja, menonton akan membuat kita lebih mudah untuk melepaskan penat.

Namun, biasanya kita menonton di bioskop, tapi saat ini bioskop terpaksa tutup untuk menghindari penontonnya terkena virus Covid-19. Jangan sedih karena sudah banyak platform digital yang dikhususkan untuk memfasilitasi kamu menonton film dengan LEGAL.

Untuk kali ini ada 6 rekomendasi film bertema perang yang bikin kamu tahan nafas selama menonton :

1. 1917 (2020)

Disutradarai oleh Sam Mendes yang juga pernah menjadi sutradara James Bond, film 1917 merupakan film yang berlatar tentang Perang Dunia 1 di tahun 1917.

2. Hacksaw Ridge (2016)

Diambil dari kisah nyata seorang veteran bernama Desmond Doss yang diperankan oleh Andrew Garfield. Film ini disutradarai oleh Mel Gibson dengan mengangkat tema perang sejarah Perang Dunia 2

3. Dunkirk (2017)

Film yang juga berlatar di masa-masa Perang Dunia 2, di Pantai Dunkirk, Perancis. Film ini digarap dengan sangat menakjubkan oleh Christoper Nolan, apalagi ada Harry Styles yang berperan sebagai Alex dalam film ini.

4. Saving Private Ryan (1998)

Masih dengan latar belakang Perang Dunia ke 2, menceritakan tentang empat bersaudara Ryan yang semuanya menjadi tentara perang, namun Dua Ryan tewas di Pantai Omaha dan satu lagi tewas di Nugini saat melawan Jepang. Sehingga tersisa anak bungsu Ryan yang harus dijaga oleh John Miller.

5. Pearl Harbor (2001)

Ini merupakan film sejarah yang paling dikenang sepanjang masa. Berlatar tentang pengeboman Pearl Harbor oleh Jepang yang diselingi kisah cinta yang menegangkan.

6. Darah Garuda (2010)

Darah Garuda atau Merah Putih II adalah film fiksi historis Indonesia yang merupakan bagian kedua dari rangkaian film "Trilogi Merdeka" yaitu trilogi film perjuangan pertama di Indonesia. Diperankan oleh aktor-aktor terkenal seperti Rudy Wowor, Darius Sinathrya, Donny Alamsiah dan Lukman Sardi, dan di sutradarai oleh Yadi Sugandi dan Conor Allyn.

Film-film ini cocok banget untuk belajar arti perjuangan, persahabatan, dan rasa nasionalisme. Kalau kamu sudah menonton, mana yang paling menarik untuk kamu?

Artikel Lainnya

7 Film Komedi Indonesia Yang Ternyata Punya Makna Mendalam

7 Film Komedi Indonesia Yang Ternyata Punya Makna Mendalam

Hiburan yang paling mudah untuk kita nikmati selama di rumah aja adalah menonton film. Memang, selai...