Siapa yang tidak kenal dengan nengara yang ada di benua Asia yang terkenal dengan drama dan k-pop? Yup, negara ini adalah Korea Selatan. Korea Selatan kini menjelma jadi salah satu negara terfavorit wisatawan dunia untuk liburan. Tahukah Anda bahwa di Korea juga ada beberapa destinasi wisata menarik yang wajib Anda kunjungi karena memiliki keindahan yang memukau? Korea Selatan tidak hanya terkenal akan drama yang seru dan k-pop yang mendunia saja. Keindahan alam di Korea Selatan juga menjadi salah satu daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke negri gingseng ini. Berikut adalah listnya.
Bukchon Hanok Village
Beberapa orang ingin mengunjungi Korea Selatan karena ingin berfoto dan menikmati keindahan bangunan tradisional yang unik dan sayang jika dilewatkan ini. Bukchon Hanok Village merupakan kawasan perumahan rumah tradisional Hanok seperti pada masa Dinasti Joseon. Rumah Hanok disini masih terjaga keasliannya dan menjadi pusat budaya bagi wisatawan yang ingin mengenal budaya Korea lebih dalam.
Ewha Women University
Walaupun bukan menjadi salah satu destinasi wisata utama di Korea Selatan, namun kampus yangg satu ini memiliki desain yang unik dan arsitektur sehingga banyak wisatawan manca negara yang berfoto-foto di tempat satu ini. Di sekitar area kampus juga terdapat banyak toko kosmetik, baju, tas dan fashion item lainnya yang memiliki banyak diskon menarik. Jika Anda mengunjungi tempat ini, Anda juga bisa sekaligus membeli oleh-oleh untuk saudara atau untuk orang tercinta.
Banpo Bridge
Jembatan yang satu ini memiliki keunikan tersendiri yaitu pada saat malam hari Banpo Bridge ini terlihat cantik dengan dekorasi air mancur dan warna merah muda yang menarik. Atraksi paling hits di sekitar jembatan ini adalah Rainbow Fountain yang merupakan pertunjukan air mancur dari atas jembatan dengan berbagai warna yang diiringi alunan musik romantis.
Nah, itulah beberapa destinasi wisata unik dan keren yang bisa Anda kunjungi pada saat ke negara Korea Selatan. Semoga berlibur Anda menyenangkan, dan juga tidak lupa untuk menyiapkan beberapa pakaian yang pas untuk musim di Korea Selatan.