Paru-paru merupakan organ pada sistem pernafasan yang berhubungan dengan sistem peredaran darah. Paru-paru yang sehat mampu menyediakan oksigen dalam jumlah besar untuk darah sehingga memberikan dampak bagus bagi tubuh agar bisa bekerja dan melakukan aktifitas dengan baik.
pexels.com
Paru-paru merupakan organ yang sangat berperan dalam sistem pernapasan bagi manusia. Jika terjadi sesuatu pada paru-paru atau organ ini berfungsi kurang baik, maka bisa berakibat menurunkan aliran oksigen ke seluruh tubuh serta menaikkan risiko terkena penyakit paru-paru lainnya.
Agar proses pernapasan lancar, Anda tentunya perlu menjaga paru-paru dengan baik. Caranya bisa dimulai dengan mengubah gaya hidup ke arah yang lebih sehat.
Kurangi Kebiasaan Minum Alkohol
Sadar atau tidak, alkohol yang Anda konsumsi dalam sebotol minuman dapat menyebabkan penyumbatan pada paru-paru, sehingga pernapasan dapat terganggu. Oleh karena itu, kurangi konsumsi minuman beralkohol.
Sebagai gantinya, Anda dapat memperbanyak minum air putih, jus-jus segar, atau susu beruang agar gumpalan asap rokok pada paru-paru bersih seperti semula.
Jauhkan Diri dari Asap Rokok
Rokok bukan hanya menyerang perokok aktif, tapi juga perokok pasif. Meskipun Anda tidak merokok, tapi jika asap rokoknya sampai terhirup maka Anda juga berpotensi terkena penyakit paru-paru.
Penelitian menyebutkan, menjadi perokok pasif lebih berbahaya dibandingkan perokok aktif karena perokok pasif menghirup lebih banyak asap daripada perokok aktif. Jika Anda sering berada di lingkungan pergaulan perokok aktif, sebaiknya menjauhlah.
Kurangi Merokok
Asap rokok mengandung zat kimia berbahaya yang jika menggumpal di dalam paru-paru dapat merusak paru-paru. Jika gumpalan asapnya tidak segera disedot, maka dapat menimbulkan penyakit kanker paru dan obstruktif kronis.
Cara mudah untuk membersihkan paru-paru adalah dengan mengurangi jumlah rokok yang dihisap. Kalau perlu, berhentilah merokok agar kondisi paru-paru membaik dari hari ke hari.
Terapkan Pola Makan Sehat
Perpaduan makanan bergizi dan susu murni dipercaya ampuh membersihkan paru-paru. Makanan seperti keju, ikan, kacang-kacangan, dan daging merah wajib ada di dalam menu makanan sehari-hari agar kotoran yang menggumpal di paru-paru segera bersih.
Sebaliknya, hindari jenis makanan yang dapat menimbulkan atau memperparah penyakit paru-paru, seperti makanan yang terlalu manis dan mengandung klorin yang tinggi.
Olahraga Ringan Setiap Pagi
Jadilah orang yang aktif. Aktif dalam arti rutin berolahraga agar kinerja paru-paru semakin meningkat. Dengan olahraga teratur, kinerja jantung akan meningkat secara otomatis sehingga suplai oksigen yang masuk ke dalam tubuh akan bertambah banyak.
Hasilnya, tentu Anda bisa terhindar dari penyakit paru-paru. Olahraga tidak perlu terlalu lama. 10-30 menit setiap hari sudah cukup untuk meningkatkan kinerja paru-paru dan membuat tubuh semakin sehat.