Di zaman yang semakin bergerak cepat ini, tuntutan untuk semakin giat bekerja pun harus dilakukan. Dampak gaya hidup cepat itu pun sangat berkaitan dengan penyakit kronis, yaitu diabetes.
Dokter spesialis penyakit dalam, Bhanu mengatakan bahwa meningkatkan jumlah kasus diabetes berkaitan dengan pola hidup yang ikut berubah. Dimana pada umumnya, para pekerja tak lagi menyantap makanan yang bergizi dan aktivitas fisiknya pun tidak baik. “Pasti pekerja makannya di pinggiran sekitar kantor. Atau pun kalau ada acara rapat, makanannya juga tidak terkontrol," katanya dalam acara Coffee Time with Tropicana Slim di Jakarta pada 24 April 2019.
Selain secara asupan sudah tidak terlalu diatur, pada pekerja ini pun semakin jarang yang beraktivitas fisik. "Pekerja kan biasanya seharian duduk di kursi. Ini yang membuat risiko diabetes semakin besar,” katanya.
Untuk menyiasati hal tersebut, dokter Bhanu membagikan tips mudahnya agar diabetes dapat dicegah dan dikurangi resikonya. Salah satu langkah mudah adalah dengan membawa bekal dari rumah.
Beberapa orang mungkin akan terdengar kesulitan mendengar saran ini, tapi Bhanu mengatakan tidak akan ada kesulitan. Menurutnya mengatakan bahwa membawa bekal lebih mudah karena makanan yang dipersiapkan secara umum ialah makanan dengan proses memasak yang sebentar dan bahannya pun sangat mudah ditemukan di pasaran. Lagipula, ini ditujukan agar seseorang dapat mengatur sendiri asupan makanannya.
“Untuk diabetes, makanan yang baik dikonsumsi adalah yang low GI atau indeks glikemiknya rendah. Ini meliputi kacang-kacangan, roti gandum atau buah-buahan. Jadi sangat mudah dan praktis untuk mengatur asupan sendiri. Tinggal ambil dan bawa,” katanya.
Selain itu, ia juga meminta Anda untuk aktif bergerak, khususnya jika Anda tidak memiliki waktu untuk menyiapkan bekal sehingga harus makan di luar. Dalam hal ini, ia mengambil contoh aktor Jackie Chan. Ia mengatakan bahwa hal yang dapat dipelajari dari Jackie Chan dalam menjaga kesehatan tubuh adalah dengan sistem ‘balas dendam’.
“Contoh habis makan es krim, Anda harus menggantinya dengan aktivitas fisik seperti jalan selama 10 menit agar tubuh tetap sehat walaupun diisi yang manis. Nah, seperti ini harus dicontoh agar seimbang apa yang masuk dari mulut dan apa yang keluar melalui aktivitas fisik,” katanya.
Jika hal tersebut dianggap kurang memungkinkan untuk dilakukan di lingkungan kerja, Bhanu menyarankan dengan menyiasati berjalan kaki ke kantor. "Jadi turun dari kendaraan umum lebih jauh sedikit, agar tetap gerak,” katanya.
20
Aug/2019